nilai edukatif ,inspiratif ,rekreatif dan dari voc
Sejarah
aalya005
Pertanyaan
nilai edukatif ,inspiratif ,rekreatif dan dari voc
1 Jawaban
-
1. Jawaban TantowiYahyaB
a. nilai edukatif dari VOC adalah:
Orangtua kita yang terdahulu mendapatkan pengalaman yang menyakitkan dalam menghadapi VOC,hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor:
1.kurangnya pendidikan
2.tidak ada persatuan
3.belum ada organisasi yang mempersatukan/pemimpin yang berdaulat, karena setiap daerah berjuang sendiri sendiri.
hal ini dapat mengajarkan kepada kita bahwa kedepannya kita harus memegang teguh persatuan, tidak memandang status sosial orang lain yang berbeda ras, Agama, adat istiadat. demi mempertahankan Kemerdekaan.
b. Nilai Inspiratif dari Voc adalah:
salah satu faktor kegagalan bangsa Indonesia melawan Voc dilihat dari sejarah adalah Kurangnya pendidikan, hal ini dapat memberikan Inspirasi kepada kita melalui pengalaman pahit orangtua kita yg terdahulu, mereka tidak bisa bersekolah karena mereka dalam penjajahan saat itu. Inspirasi inilah yang membuat kita harus semangat menuntut ilmu dalam mengisi kemerdekaan.
c. Nilai Rekreatif dari VOC adalah:
melalui Penjajahan VOC terdapat peninggalan peninggalannya salah satunya berupa bangunan (sekarang jadi musium). hal ini memberikan nilai Rekreatif bagi masyarakat indonesia karena tempat ini dapat dijadikan sebagai tempat rekreasi sambil belajar sejarah.
Harap dikoreksi dan semoga membantu..