hubungan apa yang terjadi antara mahluk hidup pada setiap gambar
Biologi
tyasaleraihan08
Pertanyaan
hubungan apa yang terjadi antara mahluk hidup pada setiap gambar
2 Jawaban
-
1. Jawaban MayjendYandha09
Interaksi antar komponen biotik yang terjadi dalam ekosistem
Didalam ekosistem setiap komponen biotik memiliki peran masing-masing dan saling berinteraksi satu sama lain. Pola interaksi tidak hanya berupa hubungan memakan dan dimakan seperti halnya produsen dan konsumen, tetapi juga terjadi interaksi lain. Dalm hal ini hubungan memakan dan dimakan di antara konsumen primer dan konsumen sekunder dikenal sebagai hubungan predasi. Sementara itu, pola interaksi lan yang bukan merupakan hubungan memakan dan dimakan, antara lain simbiosis dan kompetisi. Tetapi dalam kegiatan makan memakan ada juga interaksi antar makhluk hidup yang tidak saling menggangu yaitu netralisme Jenis-jenis interaksi yang terjadi antar komponen biotik sebagai berikut
A. Interaksi Antar Organisme Semua makhluk hidup selalu bergantung kepada makhluk hidup yang lain. Tiap individu akan selalu berhubungan dengan individu lain yang sejenis atau lain jenis, baik individu dalam satu populasinya atau individu-individu dari populasi lain. Interaksi demikian banyak kita lihat di sekitar kita. Interaksi antar individu yang bersifat negatif (ada pihak yang dirugikan) akan memunculkan individu yang bersifat adaptif, artinya individu yang mampu bertahan karena adanya interaksi dengan individu yang lain. Interaksi antar individu dalam suatu populasi dapat bersifat positif (saling berkerjasama atau simbiosis) sebagai contoh interaksi antar individu dalam populasi : semut (interaksi dalam hubungan sosial atau gotong royong) untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaannya, dalam populasi semut, beberapa semut bergotong royong menyeret bangkai serangga ke dalam lubang. Dalam interaksi antar individu dalam populasi perlu diperhatikan : Jumlah atau batas individu yang layak dalam populasi sehingga populasi tersebut mampu untuk mempertahankan jenisnya. Kepadatan populasi yang dapat mempengaruhi berubahnya tingkah laku individu dalam populasi, dan Faktor lain yang dapat mempengaruhi interaksi individu dalam populasi antara lain : natalitas, mortalitas dan ketahanan hidup populasi (adaptif) -
2. Jawaban clarentia3003
hubungan saling memanfaatkan dan bergantung antara manusia dan makhluk hidup lainnya.
Manusia:bergantung pada hewan dan tumbuhan karena butuh hasil dari hewan dan tumbuhan tersebut.
Hewan&Tumbuhan:bergantung pada manusia karena butuh dirawat oleh manusia